anak kecil di lampu merah


Hampir pukul 6 sore, saat itu dlm perjalanan menjemput istri pulang kerja, hujan hampir bisa dibilang deras tidak berhenti sejak siang hari tadi.
tiba2 ada ketukan lemah dari luar jendela mobil,... wajah pucat seorang anak kecil menahan dingin samar-samar masih terlihat di bawah temaram lampu jalan, entah apa yg terjadi tiba-tiba air mata... tidak berhenti mengalir dari pelupuk mata ku,... anak kecil itu menggigil itu dengan tatapan kosong tanpa berkata apapun henya menengadahkan tangan yg juga nampak berkerut kedinginan....
sembari melihat ke segala arah untuk memastikan bahwa anak ini tidak berada di bawah pengawasan bos pengemis,...saya merogoh dompet dan menyerahkan uang ke anak tersebut,...sembari memberikan penekanan bahwa uang tersebut untuk dia dan harus segera pulang ke rumah,.. jangan di setorkan kepada siapapun,...
setelah menerima uang dan mendengarkan ucapan saya (yang hampir menyerupai teriakan meningkahi gemuruh derasnya hujan).. si anak pun mengangguk dan perlahan2 mulai melangkahkan kaki kearah belakang mobil,... hingga akhirnya hilang di telan kegelapan senja yg mulai menuju malam...